Desa Babakan berlokasi di Kelurahan Setu, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten. sebagian besar penduduk dari Desa Babakan ini mempunyai pekerjaan sebagai petani dan pedagang. namun, para penduduk bekerja sebagai petani karena tanah yang dimiliki cukup luas untuk bercocok tanam dan irigasi di tempat ini cukup baik.
Potensi dan Permasalahan di Desa Babakan
beberapa tanaman yang sering
ditanam oleh penduduk desa Babakan adalah: Padi, Timun Suri, Kacang
Panjang, dan Kangkung. Para penduduk lebih banyak menanam padi. Permasalahan yang terjadi di desa Babakan adalah
pengolahan limbah yang masih belum ada. Terutama pengolahan untuk sekam
padi. Selain itu desa Babakan masih melakukan penanaman padi dengan cara tradisional sehingga petani memerlukan waktu yang lama dalam proses penanaman. Tidak hanya itu pada masa panen juga terdapat kendala dikarenakan proses panen yang memakan waktu dan tidak praktis.
Solusi untuk Desa Babakan
Beberapa solusi berikut dapat digunakan oleh para penduduk desa Babakan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Solusi yang pertama adalah "Ekstraktor Silikon Pada Sekam Padi". karena sekam padi memiliki beberapa manfaat dan salah satu manfaatnya adalah unsur silikon di dalam sekam padi tersebut. solusi yang kedua adalah "Mesin Penanam Padi". Mesin ini bertujuan untuk menanam padi dalam waktu yang singkat sehingga meningkatkan produktivitas petani, sehingga proses penanaman menjadi lebih cepat, efisien dan efektif. Solusi yang terakhir adalah "Mesin Pemotong Padi menggunakan Sensor" dimana petani tidak perlu susah untuk memotong padi hasil panen karena padi akan dipotong otomatis menggunakan sensor. Berikut adalah penjelasan dari setiap alat.
Ekstraktor Silikon pada Sekam Padi
Tanaman padi yang telah dipanen menghasilkan limbah yang disebut sekam padi. sekam padi ini mengandung unsur silikon yang cukup besar, yaitu 16,98 %. Unsur silikon sangat berguna dalam berbagai komponen elektronika. Karena unsur ini adalah bahan utama untuk beberapa komponen elektronika. Silikon ini dapat dihasilkan melalui proses ekstraksi. Untuk itulah kami mempunyai solusi untuk mengekstraksi silikon ini dengan "Ekstraktor Silikon pada Sekam Padi". Prosesnya adalah sebagai berikut:
Pertama-tama sekam padi dibakar dan dikeringkan. Kemudian sekam padi digiling dengan mesin penggiling supaya menjadi lebih halus. Lalu, hasil penggilingan disaring dengan saringan sehingga sekam padi berukuran 50 Mesh. Sekam padi yang telah disaring kemudian di campur dengan HCL 1 M. Hal ini bertujuan agar zat-zat yang tidak mengandung silikon diendapkan, sehingga unsur silikon dari sekam padi dapat diambil. Setelah itu, sekam padi yang mengandung silikon dicampur dengan NaOH 0,5 M dan dipanaskan selama 30 menit untuk menghasilkan padatan berupa gel silika. Untuk desain alatnya adalah sebagai berikut:
Mesin Pemotong Padi
Sesuai dengan tempat dimana saya membuat survei,
tepatnya di desa pertanian, masalah yang di alami oleh para petani yaitu saat memanen
padi, dengan personel yang terbatas dan lahan yang luas dan hanya dengan
memakai pake sabit menjadi satu kendala di tempat itu.
Dengan kendala yang mereka alami, salah satu cara
untuk membantu mereka yaitu dengan merancang suatu alat pemotong sederhana
secara manual (didorong), dapat juga mengatur titik potongnya. pada mesin ini pula terdapat dua pisau pemotong dengan satu mesin pengerak motor yang
disambungkan ke girl seperti terlihat pada gambar dibawah ini:
Mesin Penanam Padi
Cara kerja Alat Penanam Padi ini adalah ketika alat ditarik roda utama akan berputar dan menggerakan gear box sebagai penggerak tungkai penanam padi sehingga tungkai akan menancapkan tanaman padi yang berada pada tempat penyimpanan padi. Alat ini akan mengefisienkan petani yang biasanya melakukan sistem tanam tradisional. Mesin akan menanam 2 baris padi secara simultan.
Dengan adanya mesin penanam padi secara manual ini maka petani akan sangat terbantu, karena biaya operasionalnya yang murah disebabkan tidak menggunakan mesin. Selain itu petani akan lebih cepat menyelesaikan tugasnya. Tidak hanya itu alat ini juga diatur sehingga menghasilkan metode penanaman padi yang rapat dan optimal ketika masa panen tiba.